Saturday, July 9, 2011

sabda semesta


Idealisme, tersimpan dalam bentuk pikiran yang aktif, ia terjaga dengan sangat baik sampai sesekalinya dikeluarkan,ia dapat mengubah pola atau arus, tidak sekedar mengubah, terkadang juga masuk menambahkan posisi dan sifat mainstream ke arah tertentu. Idealisme, ia bersifat pengendali, tak dapat dihindari keberadaannya, bodoh bagi individu yang menyangkalnya,karena pada dasarnya, idealisme menjadi suatu bentuk pikiran atau sikap yang ideal pada suatu ide, bukan hanya sesuatu yang baru,melainkan hasil dari adaptasi terhadap lingkungan atau sistem. Idealisme, dia selalu ada dalam setiap posisi. Tempat dan waktu adalah santapan yang sangat menarik bagi idealisme untuk semakin berkembang. Idealisme, selalu ada dalam posisi apapun, perkembangan jaman adalah hasil darinya, ia berbentuk anti-thesis juga dialektik yang aktif. Idealisme, selalu ada dalam otak setiap individu dalam bentuk pikiran, disadari atau tidak itu urusan individu,dan jika terjadi perubahan dalam bentuk yang berkembang atau degradasi dari suatu lingkungan atau sistem dia adalah akibat dari idealisme. Idealisme adalah ...